Kamis, 22 Juli 2010

Masyarakat KTM Mesuji Harapkan Peningkatan Jalan Dan Penerangan PLN

Bandar Lampung, Masyarakat di Kota Terpadu Mandiri KTM Mesuji sangat mengharapkan peningkatan jalan dan penerangan PLN karena listrik tenaga surya tidak maksimal. Pembangunan Kota Terpadu Mandiri KTM di Kabupaten Mesuji berawal dari usulan Bupati Tulang Bawang sebagai Kabupaten induknya, bersama Masyarakat setempat yang merespon Program KTM sebagai salah satu Icon pembangunan Transmigarasi ke depan.

Menurut Wakil Ketua Komisi V DPRD Lampung Achmad Nyerupa, KTM yang diresmikan Menakerstarans Muhaimin Iskandar awal pekan lalu, pembangunannya dimulai tahun anggaran 2007 hingga 2010 melalui sharing dana APBN dan APBD Propinsi dan Kabupaten Tulang Bawang, dengan membangun sarana dan prasarana fisik berupa peningkatan jalan penghubung, poros dan lingkungan serta dua buah jembatan, sarana pelayanan sosial dasar, perluasan masjid, Puskesmas rawat inap dan Mapolsek, sarana air bersih dan penerangan tenaga surya. Namun, lanjut politisi Partai Gerindra ini, masyarakat setempat saat ini lebih mengutamakan peningkatan jalan utama karena dari Ibukota Kabupaten Simpang Pematang menuju Lokasi KTM dengan jarak 60 Kilometer harus ditempuh selama 4 jam.

Disamping itu, lanjutnya, masyarakat juga mengharapkan Pemerintah dapat membangun jaringan Listrik PLN, karena dengan tenaga surya tidak maksimal, disamping air bersih yang saat ini belum dapat dimanfaatkan secara baik. Namun demikian, terlepas dari itu, lanjut mantan Kepala Dinas Perhubungan Lampung Tengah ini, meskipun belum semua sarana dan prasarana terbangun, namun melalui pembangunan infrastruktur yang telah ada, diharapkan akan memberi pengaruh serta dampak positif bagi perkembangan kesejahteraan sosial dan ekonomi masyarakat Daerah Otonomi Baru DOB Mesuji hasil pemekaran Kabupaten tulang bawang ini. (Anggoro AP/WD)

sumber :
http://www.pro3rri.com

Tidak ada komentar:

Posting Komentar